Oleh- oleh Khas Lampung yang Unik dan Menarik


Sumber: DJKN

YulianaID – Apakah diantara anda pernah berkunjung untuk berwisata ke Lampung? Lampung adalah merupakan salah satu provinsi di Indonesia yang sudah terkenal bahwa wilayah tersebut memiliki destinasi wisata yang sangat menakjubkan. Salah satu diantaranya adalah wisata kuliner yang selalu diburu oleh para wisatawan. Jika anda berkunjung ke Lampung belum lengkap rasanya jika tidak mencicipi aneka kuliner yang ada disana. Berbagai macam buah tangan ada disini dan dapat dijadikan oleh-oleh untuk diberikan kepada sanak saudara, kerabat atau sahabat. Berikut ulasan mengenai oleh-oleh khas Lampung yang unik dan menarik



Oleh- oleh Khas Lampung 

Berikut ini adalah merupakan oleh-oleh khas Lampung diantaranya adalah sebagai berikut :


1. Kain Tapis Singgah Pay

Bagi anda yang menginginkan oleh-oleh khas Lampung yaitu kain anda bisa membeli kain tapis yang sangat khas disana dan banyak diburu oleh para wisatawan. Kain tapis ini terbuat dari benang emas sulam dan kain katun sehingga menawarkan warna dan bentuk yang sangat indah dan mewah. Kain tapis ini merupakan kain tradisional khas lampung yang disukai karena warna gemerlapnya yang sangat mewah. Selain itu, kain tapis ini juga didesain dengan motif-motif yang sangat beragam mulai dari ragam jenis flora hingga berbagai macam perpaduan. Semua motif memiliki karakter dan makna tersendiri sehingga membuatnya memiliki nilai lebih di mata para pelanggan. Anda bisa memperoleh kain tapis lampung dengan mengunjungi toko singgah pay yang menjual ragam kain tapis terbaik Lampung, adapun alamat toko singgah pay ini tepatnya berlokasi di Tugu adipura


2. Pempek 123 Lampung

Berikutnya yang merupakan oleh-oleh terbaik khas Lampung ialah berasal dari camilan khas yang sudah banyak dikenal, yaitu pempek. Pempek 123 namanya yang menjadi pempek terbaik khas Lampung yang sangat terkenal memiliki tingkat kelezatan yang sangat menggoda dan bisa memanjakan lidah yang mengkonsumsinya. Pempek 123 memiliki rasa yang sangat unik, mulai dari kulit, daging, telur ayam, kulit ikan dan beraneka ragam variasi rasa lainnya. Pempek 123 Lampung menjadi rekomended karena tingkat kerumitan proses pembuatannya dan juga rasanya yang nikmat. Tidak heran, pempek ini dibanderol dengan harga yang lumayan mahal yaitu sekitar 100 ribuan hingga 200 ribuan. Bagi anda yang tertarik dengan oleh-oleh ini, silahkan mengunjungi toko pempek 123 yang beralamat di jl. Ikan Belanak Bandar Lampung


3. Lapis Legit Selera Rasa

Oleh oleh khas dari Lampung selanjutnya adalah olahan jenis kue Lapis legit. Lapis legit selera rasa ini hampir tidak pernah ketingggalan saat diadakannya acara hajatan ataupun sejenisnya. Kue lapis legit selera rasa dibuat dengan menggunakan bahan premium sehingga maklum saja jika ditawarkan dengan harga yang cukup mahal. Selain itu, pada saat proses pembuatan kue lapis legit ini juga terbilang lumayan lama dengan tinggkat keuletan yang tinggi, biasanya harga sekotak kue lapis legit dibanderol dengan harga kisaran 300 ribuan hingga 800 ribuan. Jika anda tertarik dengan lapis legit selera rasa ini, anda dapat mengunjungi toko kue selera rasa lapis legit yang berlokasi di Jalan Ikan kakap Bandar Lampung


4. Bakso Sony

Jika anda pecinta bakso jangan lupa untuk mencoba olahan dari bakso yang khas dari Bandar Lampung yang merupakan oleh- oleh khas dari Lampung berikutnya. Bakso sony yang memiliki berbagai varian bentuk dan jenis yang sangat menarik. Makanan yang berbentuk bulat ini dibuat dengan menggunakan daging segar pilihan sehingga rasa yang dimilikinya lebih enak dan lezat. Bakso sony atau lebih dikenal dengan haji sony merupakan bakso yang sangat populer di kawasan Lampung, bahkan hampir semua masyarakat Lampung dijamin pernah mencicipi kelezatannya. Bakso sony dibuat dengan daging urat sapi yang telah mempunyai label halal dari MUI dan semakin nikmat dengan tambahan bumbu yang sangat khas. Selain dapat dinikmati di tampat, bakso sony juga bisa bertahan lama karena dalam kondisi beku dengan isi yang lumayan banyak. Jika anda ingin membeli oleh-oleh bakso sony ini anda dapat datang ke Jl. Wortel Monginsidi, Bandar Lampung. 


5. Lempok Durian Lampung Nyonya Wie

Lempok durian lampung merupakan salah satu oleh-oleh khas dari Lampung. Lempok durian lampung memiliki tekstur dan bentuk yang hampir mirip dengan dodol ataupun jenang. Jika anda belum pernah melihatnya, mungkin anda akan beranggapan jika oleh-oleh yang satu ini sama saja dengan dodol dari daerah-daerah lain. Padahal, lempok durian jelas berbeda dengan jenang atau dodol karena terbuat dari bahan dasar daging durian. Daging durian akan dimasak dengan menggunakan tambahan gula pasir sehingga akan menghasilkan lempok durian yang memiliki warna cokelat gelap dengan tekstur yang padat. Lempok durian Lampung memiliki cita rasa yang sangat manis dengan tambahan wangi aroma durian yang sangat khas.


6. Sambal Lampung Ny. Lily

Jika anda pecinta rasa pedas ataupun anda mempunyai anggota keluarga, kerabat, dan sahabat yang hobinya mengkonsumsi makanan olahan dengan cita rasa pedas, maka jangan lupa untuk membeli sambal botol khas Lampung yang dijamin menawarkan rasa super pedas loh. Adapun salah satu sambal pedas terbaik dari Lampung adalah sambal Lampung Ny. Lily yang memiliki bahan utamanya terbuat dari ulegan kasar cabai yang ditambahkan bawang putih, garam, dan diberi campuran sedikit cuka. Rasanya yang sangat khas membuat sambal ini cocok dijadikan teman dalam segala jenis makanan. Selain dari pada itu anda juga dapat memperoleh buah tangan ini dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu hanya belasan ribu saja loh


7. Kopi Lampung Cap Bola Dunia dan El’s Coffe

Apakah anda pecinta atau penikmat kopi? Jika iyah demikian anda dapat mencoba untuk mencicipi olahan kopi terbaik yang khas dari Lampung yaitu kopi cap bola dunia yang menjadi bubuk kopi tertua di Bandar Lampung, jangan lupa untuk membelinya sebagai oleh-oleh khas Lampung. Selain daripada itu ada juga El’s coffe sebagai kopi Lampung dengan warna yang sangat pekat berpadu dengan asam dan aroma wangi berbagai varian kopi robusta. Untuk kemasan dari kopi ini tersedia dalam ukuran 250 gram hingga 500 gram ya


8. Manisan Yen- yen

Apabila anda singgah di kota Lampung belum lengkap rasanya jika anda belum mencoba aneka kuliner yang ada disini. Jika anda mencari referensi toko oleh-oleh dikawasan Bandar Lampung maka jawabannya adalah toko yen-yen. Beberapa oleh-oleh khas Lampung yang bisa diperoleh dari toko ini adalah seperti manisan buah, kripik pisang, kopi dan masih banyak lagi. Jika anda berkunjung ke toko yen-yen ini jangan kaget jika anda harus rela berdesak-desakan, hal ini karena toko yen-yen merupakan toko oleh-oleh yang terkenal di Lampung. Adapun alamat toko yen-yen ini berada di pusat kota Bandar Lampung jl. Kakap no. 86

Posting Komentar

0 Komentar